Resep Mie Lendir Batam |
Bahan-bahan Mie Lendir Batam:
- 500 gr mie kuning basah
- 5 batang seledri, iris
- 3 batang daun bawang, iris
- 1 ons gula merah, sisir halus
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdm maizena, larutkan dengan 3 sdm air
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai, geprek
- 1 liter air
- garam secukupnya
Bahan Bumbu Halus Mie Lendir Batam:
- 500 g ubi jalar (kuning)
- 100 g kacang tanah goreng
- 5 siung bawang putih
- 5 buah cabai merah
- 1 ruas kencur
Bahan Pelengkap Mie Lendir Batam:
- tauge rebus
- telur rebus
- irisan cabai rawit
- bawang merah goreng
Cara Membuat Mie Lendir Batam:
- Rebus dan tiriskan mie kuning.
- Haluskan semua bahan bumbu halus.
- Masak air dan tambahkan bumbu halus, serai, dan daun salam hingga mendidih
- Masukkan gula merah dan garam, kemudian tambahkan larutan maizena.
- Aduk rata hingga matang, sisihkan.
- Masukkan mie kuning dan tauge dalam air rebusan (agar hangat saat disajikan).
- Tata mie, tauge, telur, irisan cabai, daun bawang, dan daun seledri dalam piring.
- Siram kuah dan taburi bawang merah goreng.
- Sajikan hangat.
0 komentar: