Sabtu, 22 April 2017

Resep Lumpia Gou Cuan Vietnam

Bahan:
  • 50 gr bihun kering, potong-potong ukuran 3 cm
  • 75 gr daun selada bokor, sobek kasar
  • 1 batang daun bawang, ambil bagian putihnya, iris halus
  • 20 ekor udang pancet, bersihkan
  • 20 lbr rice paper
  • 300 ml air panas
  • 20 helai daun mint
  • 20 helai daun ketumbar
Saus, aduk rata:
  • 4 sdm kecap asin
  • 1 buah cabai merah, buang bijinya, iris halus
  • 1 sdt gula pasir
  • 1sdt air jeruk nipis
  • 1 sdt daun ketumbar cincang
Cara Membuat:
  1. Rebus udang hingga matang, angkat. Kupas kulitnya, belah 2 memanjang. Sisihkan. Seduh bihun dengan air panas hingga lunak. Tiriskan. Bagi bihun ke dalam 20 bagian. Sisihkan.
  2. Celupkan selembar rice paper ke dalam air panas, diamkan selama ½ menit hingga lunak, angkat. Letakkan di atas telenan.
  3. Taruh secara berturut-turut di atas kulit lumpia: bihun, selada bokor iris, daun mint, daun ketumbar, dan daun bawang. Gulung kulit lumpia, lipat kedua sisinya hingga berbentuk seperti amplop.
  4. Taruh 1 belahan udang di atas kulit lalu gulung sambil dipadatkan. Oleskan sedikit air pada pinggiran kulit agar merekat. Hidangkan dengan saus panas.
Tips:
  • Rice paper: Kulit lumpia khas Vietnam yang dibuat dari tepung beras. Berupa lembaran bundar yang kaku dengan diameter 20 cm. Dijual dalam kemasan plastik di toko bahan makanan Asia.
  • Jangan celup rice paper terlalu lama dalam air panas agar tidak terlalu lembek dan mudah robek.
  • Jika sulit melipat rice paper karena lengket, basahi dulu tangan dengan air matang.
  • Pilih udang kualitas baik agar segar dan tidak amis.
Sumber: Majalah Femina
Previous Post
Next Post

0 komentar: